Assalamualaikum wr,wb
Perkenalkan nama saya Rinaya Tiara
N, biasa di panggil Ririn atau juga bisa di panggil Naya. Saya berasal dari
Purworejo, Jawa Tengah. Saya anak pertama, tidak memiliki adik ataupun kakak,
atau bisa dibilang anak tunggal. Ayah saya sudah meninggal sekitar tiga tahun
yang lalu, dan saya hanya tinggal berdua dengan ibu saya. Beliau adalah seorang
petani, beliau juga banting tulang menyekolahkan saya dari tingkat dasar sampai
bisa ke perguruan tinggi memlalui hasil alam tersebut. Di sini saya ingin
bercerita tentang kelebihan dan kekurangan saya, serta bagaimana mempertahankan
kelebihan saya agar tidak musnah dan mengurangi dan meminimalkan kekurangan
yang ada di dalam diri saya sendiri.
Saya bukan tipikal orang yang
pilih-pilih teman, siapapun yang ingin berteman dengan saya, pasti akan saya
buka pintu selebar mungkin. Apapun akan saya lakukan untuk membuat orang yang berteman dengan saya akan merasa nyaman ketika
berada di dekat saya. Saya bisanya cepat menyesuaikan dengan hal-hal yang baru
saya kenal. Saya ingin menjadi pribadi yang memiliki banyak teman ataupun
sahabat. Ketika teman atau sahabat lagi terjatuh, lagi dirundung duka atau lagi
memiliki beberapa masalah sebisa mungkin saya ada di sampingnya, sekedar
memberikan semangat motivasi atau saran yang insyaallah berguna. Kelebihan yang
satu ini memang ada pada diri saya yaitu menjadi seorang yang setia.
Saya memiliki selera humor yang
tinggi. Terkadang kehadiran saya bisa mencairkan suasana, yang tadinya sedih
berubah menjadi tawa bahagia, alhamdulilah.
Celotehan, ucapan atau apapun yang saya lakukan sering membuat orang lain
tertawa terbahak-bahak, “ jangan gila dong nay” atau “ obatnya habis nay” salah
satu kalimat yang pernah di ucapkan oleh salah satu sahabat saya. Jujur dulu
saya bercita-cita ingin menjadi seorang pelawak yang sering tampil di layar
televisi. Bercandaan atau ucapan yang sering saya lakukan biasanya berisi
tentang gombalan-gombalan atau rayuan baik itu teman perempuan atau teman
laki-laki, seenggaknya mereka bisa tersenyum dengan apa yang saya berikan
tersebut. Meskipun ada teman yang menjatuhkan saya atau menjelek-jelekan di
belakang, saya tidak akan membalasnya karna memang saya bukan tipe orang yang
pendendam atau yang seneng membalas hal-hal yang menurut saya tidak ada
manfaatnya baik dia atau untuk saya pribadi. Bisa di bilang saya bukan orang
yang mudah sakit hati. Untuk apa sakit hati sampai berlarut-larut bukannya mengrangi
beban pikiran malah menambah beban pikiran. Paparan di atas merupakan sebagian
dari kelebihan saya mungkin masih ada kelebihan yang saya miliki yang belum
saya ketahui.
Setelah saya menceritakan kelebihan
yang saya miliki saya akan bercerita kembali tantang kekurangan yang saya
miliki. Saya adalah tipe orang yang cuek, kadang terlalu cueknya bisa
memunculkan beberapa kritikan buat saya, seperti pakaian yang saya kenakan pada
saat kuliah. Banyak yang menkritik tentang cara penampilan saya. Ada yang
bilang “kamu pake jaket gimana sih nay?”. Saya suka tidur pagi alias begadang,
pokoknya kalau udah di depan laptop suka lupa jam. Akibatnya saya suka telat
masuk kuliah karena bangunnya kesiangan.
Ketika orang memberi nasehat atau
pendapat saya kadang suka tidak sependapat dengan pendapat atau nasehat mereka.
Akhirnya timbul perdebatan-perdebatan kecil tentang masalah yang sebenarnya
tidak begitu besar. Kalau di pikir-pikir mereka memeng benar tetapi saya
pribadi tidak mau di salahkan, maka dari itu, saya orang yang seneng
ngeyel.kalau di kasih tahu suka tidak saya hiraukan padahal sesungguhnya mereka
perhatian dengan saya. Saya suka pergi seenaknya, jadi sahabat atau teman-teman
saya suka khawatir, dikira mereka saya menghilang dengan tiba-tiba, atau saya
suka menghilang dari rombongan.
Kekurangan saya yang lain yaitu
komunikasi saya kurang terhadap keluarga dari ayah, saya merasa mereka tidak
memperduikan saya. Mungkin karena saya orang yang cuek atau gengsi jadi tidak
saya duluan yang membuka komunikasi tersebut. Terkadang saya malah memilih
sahabat-sahabat saya ketimbang saudara dari ayah. Saya masih beranggapan bahwa,
apabila saya yang membuka komunikasi duluan, respon mereka mesti yang tidak
saya harapkan. Yang terakir kekurangan yang saya ketahui yaitu terkadang saya
orangnya tertutup, banyak yang bilang saya sedang memendam sesuatu. Jadi banyak
sahabat-sahabat saya yang memeksa saya untuk bercerita. Padahal sesungguhnya
masalah tersebut tidak begitu besar. Lagi pula saya masih belum percaya
terhadap orang yang saya ajak bicara tentang hal-hal pribadi yang saya miliki.
Lalu bagaimana untuk mempertahankan
kelebihan-kelebihan yang saya miliki??.yang pertama Yaitu saya akan memberikan
kepercayaan yang besar kepada sahabat-sahabat saya atau teman-teman saya,
supaya mereka tidak meninggalkan saya atau kecewa dengan saya. Tetap konsisten
dengan apa yang saya lakukan demi kebahagiaan sahabat dan teman-teman saya.
Yang ke dua Menjadi diri sendiri jangan menjadi orang lain. Menjadi naya yang
lucu, naya yang humoris dan naya yang selalu ceria. Jangan mudah terpengaruh
dengan teman-teman yang memiliki sifat negatif, Tetap psitive thinking.
Lalu bagaimana meminimalisir
kekurangan yang saya miliki??. Yang pertama, Mengurangi 50% sifat cuek yang ada di diri saya. Seperti
memiliki rasa malu terhadap teman kuliah karena memakai pakaian yang tidak
rapih, dan menyegerakan perubahan yaitu dengan berpenampilan rapih pada saat
kuliah. Biar cuek tapi tetap modis. Yang ke dua, Saya akan mendengarkan
orang-orang yang sedang berendapat dan menghayati setiap kalimat yang di
ucapakan, ada kemungkinan ucapan mereka bermanfaat untuk saya. Yang ke tiga
Kalau saya akan berpergian ke manapun saya akan pamit terlebih dahulu, karena
dengan itu sahabat-sahabat saya tidak khawatir dengan saya. Ada pikiran, bahwa
sahabat saya pasti mengkhawatirkan saya ketika saya menghilang secara
tiba-tiba. Yang ke empat, Hilangin rasa gengsi atau bayangan yang aneh-aneh
tetang keluarga, memulai komunikasi duluan tidak begitu buruk. Intinya saya
akan lebih intropeksi diri lagi tentang kekurangan yang saya miliki, kekurangan
tidak bisa hilang langsung 100% ada proses-proses di dalamnya hanya waktu yang
bisa menjawab. Akhir kata, apabila ada kalimat yang kurang sempurna mohon maaf,
saya akhiri,
wabhilahi taufik walhidayah
wasalamualaikum wr,wb
0 komentar:
Posting Komentar